Selasa, 30 Oktober 2012

IPad Mini, Tablet Mungil dari Apple

Ipad Mini - Berita Indonesia Terbaru. Tidak ingin kalah dengan pesaingnya, apple akhirnya menciptakan ipad dengan ukuran layar 7 inchi. Kehadiran si ipad versi mungil ini sudah lama diprediksi bakal menyasar pasar menengah yang selama ini masih menjadi sasaran tablet kindle fire dan google nexus. Bagi anda yang penasaran dengan ipad versi kecil ini, binterku akan berbagi mengenai spesifikasi dan harga ipad mini

Tablet yang diciptakan oleh apple ini, bisa dibilang memiliki spesifikasi yang tidak mengecewakan. Walau hanya memiliki layar yang berukuran 7,9 inch dan tidak menggunakan retina display, namun ipad mini memiliki resolusi sampai  dengan 1024 x 768 dan ini memungkin semua aplikasi yang tersedia di app store dapat digunakan di ipad mini.

Pada ipad mungil ini, apple menanamkan prosesor dual core A5. Yang menjadi kelebihan yang lain adalah kamera yang digunakan, untuk kamera belakang, ipad mini sudah ditanami kameran denan ukuran 5 MP dan untuk kamera depan sudah menggunakan kamera berkekuatan 1,2 MP. 

Tablet mini dari apple tersebut akan dijual pada kisaran harga USD 329 – USD 659, tergantung dari besar kecilnya kapasitas penyimpanan dan juga konektifitas. Dan berikut ini penampakan dari si ipad mini


Berikut tadi sekilas info mengenai spesifikasi ipad mini yang lumayan mumpuni untuk tablet kelas menengah. Namun untuk persoalan harga ipad mini, rupanya apple belum bisa bersaing dengan tablet yang ciptaan kindle fire maupun google nexus 7, karena harganya masih lebih mahal dari kedua table tersebut. Bagi anda yang senang dengan yang mini-mini, baca juga ulasan mengenai Samsung galaxy SIII mini .

IPad Mini, Tablet Mungil dari Apple Reviewed by Unknown on Selasa, 30 Oktober 2012 Rating: 4.5